Al-An'am ayat 33
“Sesungguhnya, Kami mengetahui bahwasanya apa yang mereka katakan itu menyedihkan hatimu, (janganlah kamu bersedih hati), karena mereka sebenarnya bukan mendustakan kamu, akan tetapi orang-orang dzalim itu mengingkari ayat-ayat Allah”. Diriwayatkan oleh At-Tirmidzi dan Al-Hakim yang bersumber dari Ali bin Abi Thalib: bahwa Abu Jahal berkata kepada Nabi Saw: “Kami bukan tidak mempercayaimu akan tetapi kami tidak percaya akan apa yang kau bawa”. Maka Allah menurunkan ayat ini (Al-An’am ayat 33) sebagai penjelasan bahwa orang-orang seperti itu tidak perlu disesali, karena hanya orang yang lalim yang menentang ayat-ayat Allah.