“Dan jika kamu memberikan balasan, maka
balaslah dengan balasan yang sama dengan siksaan yang ditimpakan kepadamu. Akan
tetapi jika kamu bersabar, sesungguhnya itulah yang lebih baik bagi orang-orang
yang sabar”.
(An Nahl : 126)
“Bersabarlah (hai Muhammad) dan tiadalah
kesabaranmu itu melainkan dengan pertolongan Allah dan janganlah kamu bersedih
hati terhadap (kekafiran) mereka dan janganlah kamu bersempit dada terhadap apa
yang mereka tipu dayakan”.
(An Nahl : 127)
“Sesungguhnya Allah beserta orang-orang
yang bertakwa dan orang-orang yang berbuat kebaikan”. (An Nahl : 128)
Diriwayatkan
oleh Al-Hakim dan Al-Baihaki di dalam kitab Ad-Dalail dan Al-Bazzar yang
bersumber dari Abi Hurairah : bahwa Ketika Rasulullah SAW berdiri di hadapan mayat Hamzah
(pamannya) yang syahid dan dirusak anggota badannya, bersabdalah Rasulullah
SAW: “Aku akan bunuh tujuh puluh orang dari mereka sebagaimana mereka lakukan
terhadap dirimu”. Maka turunlah Jibril menyampaikan wahyu akhir surah An Nahl
(surah An Nahl ayat 126-128) di saat Nabi masih berdiri sebagai teguran kepada
Nabi SAW dan akhirnya beliau mengurungkan rencana itu.
Diriwayatkan
oleh At-Tirmidzi (yang menganggap bahwa haditz ini hasan) dan Al-Hakim yang bersumber
dari Ubay bin Ka’ab : bahwa pada waktu perang Uhud telah gugur enam puluh empat orang
dari kaum Anshar dan enam orang dari kaum Muhajirin daintaranya Hamzah.
Kesemuanya dirusak anggota badannya dengan kejam. Berkatalah kaum Anshar: “Jika
kami memperoleh kemenangan kami akan berbuat lebih dari apa yang mereka lakukan”.
Ketika terjadi pembebasan kota Mekah (fathu Makkah), turunlah ayat ini (surah
An Nahl ayat 126) yang melarang kaum Muslimin mengadakan pembalasan yang lebih
kejam dan hendaknya bersabar.
Keterangan :
Menurut lahirnya
dikatakan, turunnya 3 ayat akhir ini ditangguhkan sampai Fathu Makkah, tapi
dari hadits-hadits sebelumnya dikatakan turunnya pada peristiwa Uhud.
Menurut kesimpulan Ibnul Hishar, ayat-ayat ini turun tiga kali, mula-mula di Mekah, kedua kali di Uhud dan ketiga pada waktu Fathu Makkah, untuk menjadi peringatan bagi hamba-hamba-Nya.
0 Komentar
Penulisan markup di komentar