Al-Isra ayat 85

 

“Dan mereka bertanya kepadamu tentang roh. Katakanlah: "Roh itu termasuk urusan Tuhan-ku, dan tidaklah kamu diberi pengetahuan melainkan sedikit". (Al-Isra : 85)

 

Diriwayatkan oleh Al-Bukhari yang bersumber dari Ibnu Mas’ud : bahwa Nabi SAW pada suatu hari berjalan di Madinah dengan bertongkat disertai Ibnu Mas’ud, dan lewat di depan segolongan kaum Yahudi. Salah seorang dari mereka berkata: “Mari kita bertanya kepadanya”. Mereka pun berkata: “Cobalah terangkan kepada kami tentang Ruh?”. Nabi SAW berdiri sesaat dan mengangkat kepalanya dan terlihat beliau sedang diberi wahyu. Kemudian bersabda bahwa : “Ar-Ruhu min amri rabbi wama utitum minal ilmi illa qalila”. Ayat ini (surat Al-Isra ayat 85) turun berkenaan dengan peristiwa tersebut di atas.

 

Diriwayatkan oleh At-Tirmidzi yang bersumber dari Ibnu Abbas : bahwa kaum Quraisy berkata kepada kaum Yahudi: “Ajarkan kami sesuatu untuk ditanyakan kepada orang ini (Muhammad)”. Berkatalah orang Yahudi: “Coba tanyakan kepadanya tentang ruh”. Mereka pun bertanya kepada Nabi SAW

Turunnya ayat ini (Surat Al Isra ayat 85) dalam peristiwa tersebut sebagai tuntunan kepada Nabi SAW dalam menjawab pertanyaan tersebut.

 

Keterangan:

Ibnu Katsir mengemukakan hal tersebut di atas sebagai berikut:

Dari dua kejadian tersebut dapat diambil kesimpulan bahwa ayat ini (surat Al Isra ayat 85) turun pada kedua peristiwa itu. Demikian juga menurut pendapat Al-Hafidh Ibnu Hajar, dengan tambahan bahwa diamnya Nabi SAW Ketika ditanya oleh Yahudi, bisa jadi menunggu penjelasan yang lebih jauh tentang itu. Sekiranya bukan karena menunggu penjelasan lebih jauh, tentu yang diriwayatkan oleh Bukhari lebih shahih.

Menurut Imam Sayuthi apa yang diriwayatkan oleh Bukhari lebih shahih, karena sumber rawinya (Ibnu Mas’ud) hadir di waktu terjadi peristiwa itu, sedang Ibnu Abbas tidak hadir dalam peristiwa itu.


Komentar

Postingan populer dari blog ini

Al-Maidah ayat 2

An-Nisa Ayat 105-116

An-Nisa ayat 11 dan 12